logo

Ketika Lampu Philips Bertemu Razer

root
Senin 01 Oktober 2018, 00:00 WIB
Ketika Lampu Philips Bertemu Razer

Ketika Lampu Philips Bertemu Razer

Philips x Razer

Philips Lighting (Euronext: LIGHT), pemimpin dunia di bidang pencahayaan, hari ini mengumumkan kemitraan pertamanya untuk Philips Hue Entertainment dengan Razer, merek gaya hidup terdepan di dunia bagi para gamer. Untuk membawa para gamer ke tingkat pengalaman yang baru dari skenario permainan yang lebih nyata (spatial immersion), kedua perusahaan tersebut telah mengintegrasikan peralatan dan API (Application Programming Interface) Philips Hue Entertaiment dengan ekosistem pencahayaan Razer Chroma.

Gamer dapat melakukan sinkronisasi pencahayaan pintar Philips Hue color-capable mereka dengan perangkat Razer Chroma yang telah diaktifkan, termasuk laptop, papan ketik (keyboard), tetikus (mouse) dan bantalan tetikus (mousepad), dan menikmati berbagai efek pencahayaan yang meningkatkan pengalaman bermain dan konten permainan mereka. Pengembang game dapat menciptakan efek pencahayaan yang berubah secara dinamis selama permainan game berlangsung. Gamer sudah dapat menikmati efek pencahayaan in game ini saat memainkan "Overwatch ™," "Quake Champions ™" dan berbagai games popular lainnya.

Untuk menikmati kemampuan Philips Hue dan mendapatkan pengalaman bermain yang lebih kaya, konsumen memerlukan penghubung (bridge) Philips Hue V2, lampu Philips Hue color capable dan pengkinian aplikasi perangkat lunak Philips Hue yang terbaru. Kemudian, pengguna Razer Chroma hanya perlu menambahkan fungsionalitas Philips Hue melalui perangkat lunak Razer Synapse 3, yang tersedia gratis di setiap perangkat Razer yang kompatibel mulai tanggal 10 Januari. Hal ini akan memungkinkan sinkronisasi dengan berbagai game yang telah dirancang menggunakan integrasi dan efek pencahayaan Philips Hue dan Razer Chroma Link.

Perangkat Razer Chroma yang telah diaktifkan, termasuk laptop untuk bermain game, perangkat pendukung dan aksesorinya, akan menyala bersamaan dengan lampu Philips Hue yang telah disinkronkan. Mulai dari adegan pertempuran dan pemilihan karakter hingga petualangan magis, fungsionalitas baru ini akan menciptakan pengalaman pencahayaan yang melebihi dari apa yang tersaji di layar.

"Kami sangat antusias dapat menghidupkan Philips Hue Entertainment bagi konsumen melalui integrasi pertama ini. Kami telah melihat adanya permintaan yang tinggi dari para gamer untuk sebuah pengalaman bermain game yang lebih asyik," kata Chris Worp, Business Group Leader Home di Philips Lighting. "Pencahayaan pintar kami mampu memberikan hal tersebut. Philips Hue membawa konten game keluar dari layar dan menjangkau hingga ke ruang bermain. Untuk gamer, 'suara stereo bagi mata’ ini sangat dahsyat bila disinkronkan dengan perangkat aktif Razer Chroma."

Kemitraan Philips Lighting dengan Razer juga menyediakan pengalaman pencahayaan yang lebih kaya bagi para gamer saat tidak bermain game. Mereka dapat mensinkronisasikan pencahayaan terkoneksi ini dengan peralatan mereka dan memilih pengaturan cahaya untuk menciptakan suasana yang sempurna, baik untuk bersantai, menjamu teman atau sekadar berselancar di dunia maya.

"Razer Chroma merupakan ekosistem pencahayaan terbesar di dunia untuk perangkat game, dan dengan Philips Hue, kami mentransformasi pengalaman bermain game di rumah," kata Min-Liang Tan, Co-Founder dan CEO Razer. "Hal ini membawa realita bermain game ke tingkat benar-benar baru yang belum pernah ada sebelumnya."

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Tags :
News Update
Guides27 April 2024, 00:00 WIB

Meta Assasin kembali, Begini 7 Cara bermain Assassin di Mobile Legends

Dengan kemampuan untuk menghabisi musuh dalam waktu singkat, assassin dapat menjadi penentu dalam setiap pertandingan.
Lancelot, the Blade of Roses (FOTO: Mobile Legends Fandom)
Guides26 April 2024, 23:55 WIB

Seperti Ini Penjelasan Hero Poke di Mobile Legends, Ternyata Banyak yang Belum Paham!

Hero poke adalah istilah yang digunakan dalam Mobile Legends untuk menggambarkan hero yang memiliki kemampuan untuk mengganggu dan memberikan damage kepada musuh dari jarak jauh.
Seperti Ini Penjelasan Hero Poke di Mobile Legends, Ternyata Banyak yang Belum Paham! (FOTO: Moonton)
Mobile26 April 2024, 23:45 WIB

5 Alasan Mengapa Zodiak Scorpio Cocok Sebagai Assassin dalam Mobile Legends

Bagi para Scorpio, peran sebagai assassin mungkin merupakan pilihan yang tepat. Dengan sifat-sifat yang kuat dan karakteristik yang unik, Scorpio memiliki banyak alasan untuk memilih peran ini.
Lancelot, the Blade of Roses (FOTO: Mobile Legends Fandom)
Gadget26 April 2024, 21:16 WIB

Vivo Sediakan Layanan Antar Jemput untuk Perbaikan, Begini Cara Memakai Jasanya

Layanan antar jemput perbaikan ini menjadi bukti nyata keseriusan vivo mengedepankan kepuasan konsumen.
Vivo layanan antar jemput (FOTO: Dok,vivo)
Infografis26 April 2024, 21:10 WIB

3 Hero Marksman Terkuat di Honor of Kings

3 Marksman Honor of Kings ini punya potensi untuk memberikan hasil terbaik bagi kamu yang push rank.
3 Hero Marksman Terkuat di Honor of Kings (FOTO: Schnix)
Infografis26 April 2024, 20:05 WIB

Home Guides 4 Hero Tank Terbaik Honor of Kings di Bulan April

4 hero tank Honor of Kings ini mampu menjadi terbaik di bulan April. Pastikan untuk memakainya di pertandingan.
Home Guides 4 Hero Tank Terbaik Honor of Kings di Bulan April (FOTO: Schnix)
Console26 April 2024, 19:11 WIB

Resident Evil 9 Belum Rilis Karakter yang Bakal Muncul, Berikut 7 Karakter Wanita Favorit dalam Game Resident Evil

Game Resident Evil tidak hanya terkenal dengan ceritanya yang menegangkan tentang serangan zombie, tetapi juga dengan karakter-karakter ikoniknya.
Resident Evil 9 Belum Rilis Karakter yang Bakal Muncul, Berikut 7 Karakter Wanita Favorit dalam Game Resident Evil (FOTO: Screen Rant) (FOTO: Screen Rant)
Console26 April 2024, 16:02 WIB

Rumor Chris Redfield Jadi Protagonis Resident Evil 9 akan Disandingkan dengan Karakter Legendaris

Resident Evil 9 masih belum jelas kapan akan dirilis Capcom.
Resident Evil 9 (Sumber: Gamerant)
Console26 April 2024, 15:08 WIB

5 Rumor Terbesar Resident Evil 9 yang Perlu Dibuktikan Kebenarannya

Biasanya, game AAA beranggaran besar akan sulit dijangkau oleh para leaker namun tampaknya saat ini tidak berlaku bagi Resident Evil 9.
Resident Evil 9 (Sumber: Gamerant)
News26 April 2024, 14:33 WIB

Yuk Bongkar Penyebab PowerWash Simulator Disukai 12 Juta Pemain

PowerWash Simulator jadi fenomena di dunia game setelah mencapai 12 juta pemain di seluruh dunia. Mengapa game ini begitu disukai? Simak berita selengkapnya.
PowerWash Simulator. (Sumber: Steam)
IndoGamers

Indogamers merupakan sebuah situs yang didedikasikan kepada seluruh pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2023 IndoGamers. All rights reserved.