logo

STGCC, Pameran Toys & Games Terbesar di Singapura Yang Wajib Dikunjungi!

afgan
Selasa 08 Januari 2013, 07:00 WIB
STGCC, Pameran Toys & Games Terbesar di Singapura Yang Wajib Dikunjungi!

STGCC, Pameran Toys & Games Terbesar di Singapura Yang Wajib Dikunjungi!

Hei Gamers,

Saat ini event perhelatan game dunia sudah banyak dilaksanakan di Eropa. Event E3, Gamescom, Comic Con telah berhasil mengumpulkan para penggemar anime, gamers dan serta cosplayer. Tentu saja bukan cuma eropa yang mempunyai event besar tersebut, asia pun tentunya bakalan ngadain event besar tersebut. Salah satu event perhelatan besar yang bakal dilaksanakan adalah STGCC.

 

 

STGCC adalah konvensi yang mempertemukan para pop artists ternama dunia, baik dari Bumi belahan ‘Timur’ maupun ‘Barat’ di satu lokasi. Para pop artists ini adalah mereka yang berkecimpung di dunia entertainment, seperti komik, anime, manga, toys, videogames serta film.

Semua yang berhubungan dengan geek ada disini. Apakah kamu seorang anime lover? Kamu akan terpukau dengan banyaknya pernak-pernik berbau anime yang dapat kamu beli di STGCC. Dimulai dari sekedar action figures hingga bantal. Belum lagi akan tampilnya cosplayer-cosplayer yang mengambil tema anime. Kamu suka dengan action figures? Hot Toys menggelar produk-produk eksklusif mereka disini. Belum lagi action figures yang dibuat khusus oleh para pop artist yang tidak kalah keren. Dan untuk mendapatkan berita-berita terupdate selama event STGCC berlangsung, salah satu media indonesia yang sudah terkenal Duniaku akan memberikan report secara lengkap dan update.

 

 

Duniaku dipercaya untuk menjadi official media partner dari event STGCC 2013 yang akan diadakan di Marina Bay Sands, 31 Agustus – 1 September 2013.  Dengan menjadi media partner di salah satu event pop culture terbesar di Asia ini, Duniaku akan memberikan live report langsung dari Singapura! Akan ada banyak kegiatan menarik di event STGCC 2013 dan tentunya akan ada eksklusif interview dengan beberapa pop artist ternama yang hadir disini! Selain itu, Duniaku juga akan memberikan live tweet langsung dari lokasi, jadi pastikan kalian memfollow akun Twitter Duniaku di @DuniakuNet.

Di event yang akan diselenggarakan pada tanggal 31 Agustus – 1 September 2013 ini akan ada cukup banyak pop artist yang datang sebagai guest star atau biasa disebut juga dengan sebutan STGCC Personalities. Mereka ini adalah para pop artists yang sudah memiliki pengalaman luar biasa di dunia pop culture international. Nah sekarang mari kita lihat yuk beberapa profil para pop artist ini!

 

1. Stanley Lau.

Stanley Lau juga sempat hadir di event PopCon Asia bulan Juli lalu di Jakarta dan kali ini dia akan kembali tampil di event STGCC 2013. Stanley Lau, atau biasa dikenal dengan nama Artgerm, adalah seorang ilustrator, desainer, concept artist serta salah satu pendiri dari Imaginary Friends Studios. Imaginary Friends Studios sendiri adalah sebuah digital art studio yang sudah sangat terkenal di dunia dan mengerjakan banyak artworks untuk perusahaan-perusahaan seperti Capcom, DC Comics, Square Enix, Riot Games dan masih banyak perusahaan lainnya di industri game.

 

2. Hideo Baba.

Hideo Baba dari Namco Bandai Games Asia adalah salah satu aktor utama dibalik kesuksesan serial Tales yang sudah berumur 15 tahun. Hideo Baba berperan sebagai General Producer dari serial Tales yang dianggap sebagai salah satu franchise J-RPG yang paling sukses saat ini. Karya terbarunya, Tales of Xiliia telah mendatangkan sukses yang sangat besar bagi Namco Bandai dan terjual 600.000 kopi lebih di minggu pertama perilisannya. Hideo Baba akan tampil untuk pertama kalinya di STGCC tahun ini.

 

3. Aza.

Aza atau yang sebelumnya dikenal dengan nama Miyuko adalah seorang cosplayer asal Korea yang namanya sudah mendunia. Aza memiliki pengalaman sebagai seorang cosplayer selama 8 tahun lebih. Dia sudah mengikuti banyak event-event cosplay di seluruh dunia dan STGCC 2013 ini akan menjadi event perdananya di Singapura, tentunya hal ini akan menyenangkan para fansnya yang ada di Singapura!

 

4. Jesse Yu A.K.A J★RYU.

J★RYU adalah seorang sculptor/ toy artist yang fokus dalam membuat mainan bertemakan tentang kehidupan serta kematian. Karyanya yang paling terkenal adalah lini Forrest of Sorrow yang menggambarkan berbagai macam emosi sedih serta menyeramkan dalam sosok tanaman. J★RYU banyak terinspirasi dari karya-karya Hayao Miyazaki, Tim Burton serta Ray Harryhausen sehingga tidak lah mengherankan jika karya-karyanya cenderung bergaya gothic. Tahun lalu, J★RYU baru saja mendapatkan penghargaan sebagai Toy Customizer of the Year dalam ajang bergengsi Designer Toy Awards 2012.

 

5. Vampy Bit Me.

Satu lagi cosplayer kelas dunia akan hadir di STGCC 2013, Vampy Bit Me! Awalnya Vampy Bit Me sering ber-cosplay sebagai karakter-karakter anime serta videogame klasik sampai suatu saat dia diajak oleh sebuah perusahaan mainan asal Jepang, Kotobukiya, untuk tampil di buku cosplay showcase Otacool 2 yang menjadi international hit. Baru-baru ini dia bekerja sama dengan Chris hardwick, komedian asal Amerika Serikat yang juga pendiri dari Nerdist.com, untuk membuat sebuah show yang menceritakan tentang dunia cosplay dan menampilkan banyak cosplayer dari seluruh dunia yang menceritakan kisah mereka.

 

 

Selama STGCC, beberapa booth yang akan menjual barang-barang limited edition dan eksklusif yang hanya ada di STGCC. Tidak hanya sekedar pernak-pernik biasa namun juga banyak action figures yang pastinya keren banget!

1. XM Studios PTE Ltd

XM Studios akan memperkenalkan beberapa action figures exclusive yang masuk ke dalam lini Marvel Premium Collectibles Statue. Karakter yang dijadikan mainan adalah Captain America, Incredible Hulk serta Ironman Mark 42!  Untuk Captain America dan Incredible Hulk, dasar yang diambil adalah dari komiknya sementara Ironman Mark 42 diambil dari filmnya. Setiap mainan eksklusif ini secara personal di cat langsung oleh para artist dari XM Studios, termasuk oleh Stanley Lau. Jika kamu membeli salah satu dari mainan ini, kamu juga akan mendapatkan Art Print special yang tidak akan bisa kamu dapatkan di tempat lain.

2. Enterbay

Apakah kamu penggemar olahraga basket? Di booth Enterbay, kamu dapat membeli beberapa action figures khusus yang bertemakan olahraga basket. Selain ada action figure sang legenda Michael Jordan, akan ada juga action figures Lebron James. Ini semua adalah bagian dari Enterbay Real Masterpiece NBA Collection.

3. Rapid Culture

Siapa yang tidak jatuh hati dengan karakter Minion dari film Despicable Me 2. Untuk memuaskan para pecinta Minions, Rapid Culture membawakan 2 mainan yang pastinya tidak boleh kamu lewatkan untuk dikoleksi. Yang pertama adalah Despicable Me 2 Build-A-Minion, sebuah action figure eksklusif yang tersedia dengan beberapa item yang dapat kamu bongkar pasang. Yang kedua adalah permainan Monopoly eksklusif dengan tema lucu Despicable Me 2 !

4. Action City

Hot Toys selaku pengembang action figures yang terkenal dengan berbagai macam produk ekslusifnya yang berkualitas tinggi juga akan hadir di STGCC kali ini. Ada beberapa item eksklusif yang akan mereka jual, antara lain adalah Captain America Star Spangled Man Version, Ironman ‘Midas’ Mark XXI yang hanya akan tersedia sebanyak 800 set saja, Superman Evil Version dari Superman III serta Joe Colton dari G.I. Joe Retaliation.

5. Falcon Hangar

Di booth Falcon Hangar kalian dapat menemukan berbagai macam mainan yang unik. Dimulai dari set eksklusif Metroplex, robot raksasa dari seri Transformers yang bahkan membuat Optimus Prime terlihat kerdil. Set ini juga langsung menyediakan 12 miniatur dari Transformers yang jauh lebih kecil. Selain dari seri Transformers, Falcon Hangar juga akan menyediakan seri Female Seamless Body, sebuah lini action figure yang menghadirkan wanita-wanita cantik.

6. Singapore Post Limited

Tidak hanya action figures saja, ada banyak booth lainnya yang juga menjual benda-benda unik dan eksklusif. Salah satunya adalah booth Singapore Post Limited yang baru saja bekerja sama dengan Disney dan Marvel untuk meluncurkan edisi khusus perangko yang diberi nama Iron Man 3 MyStamp Collection. Set ini berisi 3 lembar besar perangko yang memperlihatkan Tony Stark sedang beraksi di dalam jubah metal kebesarannya.

7. Doodolls

Di booth Doodolls ini kamu dapat membeli berbagai macam hoodie serta topi dengan desain-desain yang unik dan lucu.

8. D’CREATIVEHOLIC

Di booth ini kamu dapat membeli sebuah vinyl figure eksklusif setinggi 6 inchi yang diberi nama Lofting & The Magical Mushroom. Vinyl figure ini didesain bekerja sama dengan Creo Design dari Skotlandia dan tersedia dalam 2 versi, full colour atau putih polos agar kamu dapat berkreasi sebebas yang kamu mau. Edisi ini hanya tersedia 300 unit untuk versi full colour serta 200 unit untuk versi polos di seluruh dunia.

9. Tokidoki

Tokidoki adalah sebuah lifestye-brand yang terinspirasi dari budaya Jepang dan didirikan oleh pop artist asal Italia, Simone Legno yang kebetulan juga akan hadir sebagai STGCC Personalities. Nah di booth Tokidoki ini kamu dapat membeli beberapa barang unik dan lucu seperti tas ransel dan vinyl action figure Unicorno yang hanya diproduksi sebanyak 1.000 buah.

 

 

Selain booth-booth di atas, masih banyak sekali booth eksklusif lainnya. Sebut saja BonJapan yang menjual berbagai figurine mungil bertemakan karakter-karakter anime, Odex yang menyediakan bantal yang juga bertemakan anime, Redjuice yang kembali merilis artbook eksklusifnya hingga Namco Bandai Games Asia yang menjual game terbarunya One Piece: Pirate Warriors 2 Collector’s Edition dan hadir figurine Luffy. Kalau kamu adalah pemburu barang-barang collectibles, STGCC adalah event yang harus kamu kunjungi!(Afg)

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Tags :
News Update
E-Sport25 April 2024, 22:00 WIB

Profil ONIC CW, Goldlaner Asal Medan yang Punya Segudang Prestasi

Alvin Winata atau yang akrab disapa Onic CW salah satu pro player Mobile Legends yang memiliki banyak penggemar dan juga cukup ditakuti di panggu MPL Indonesia.
Profil ONIC CW (FOTO: Instagram.com/@calvinwinata)
Guides25 April 2024, 21:00 WIB

Kelebihan Claude dan Roger, 2 Marksman yang Paling Sering Digunakan ONIC CW

Calvin Winata atau yang akrab disapa Onic CW, merupakan gold laner terbaik di antara jajaran pemain di scene MPL Indonesia Season 13.
Hero andalan CW di MPL ID Season 13 (FOTO: Instagram.com/@calvinwinata)
Guides25 April 2024, 20:44 WIB

4 Hero Paling Sering Digunakan Alter Ego Tazz di MPL ID Season 13

Darrel Jovanco Wijaya atau Tazz merupakan Jungler dari tim Alter Ego yang berhasil mencuri perhatian banyak pihak karena berhasil menampilkan permainan yang cukup baik di MPL ID Season 13 yang masuk dalam minggu ke-6.
Hero andalan Tazz Jungler Alter Ego (FOTO: Instagram.com/@darrel.jovancooo)
Guides25 April 2024, 20:22 WIB

5 Tips Bermain Sebagai Jungler di Honor of Kings, Panduan untuk Pemain Pemula

Bermain sebagai jungler dalam permainan Honor of Kings membutuhkan strategi dan pemahaman yang baik tentang peran tersebut.
5 Tips Bermain Sebagai Jungler di Honor of Kings, Panduan untuk Pemain Pemula(FOTO: hokarena.com.br)
E-Sport25 April 2024, 20:22 WIB

Profil ONIC Butss, Karir, Prestasi hingga Nama Aslinya

Onic Butss yang memiliki nama lengkap Muhammad Satrya Sanubari, lelaki kelahiran  2001 yang merupakan pro player Mobile Legends dari tim ONIC.
Profil Butss (FOTO: Instagram.com/@msatryas)
Mobile25 April 2024, 20:14 WIB

Game Dungeon and Fighter Mobile Buatan Tencent Bakal Launching Tanggal 21 Mei 2024 di Android dan iOS

Dungeon and Fighter Mobile adalah game RPG aksi open-world yang akan segera dirilis oleh Tencent.
Dungeon and Fighter (FOTO: Nexon)
Infografis25 April 2024, 19:50 WIB

Bigetron Alpha dan Geek Fam Masih Imbang

Dalam 6 kali pertemuan Bigetron Alpha vs Geek Fam terakhir di panggung MPL, keduanya masih imbang dan sama-sama kuat.
Bigetron Esports dan Geek Fam Masih Imbang (FOTO: Schnix)
Guides25 April 2024, 18:53 WIB

5 Tips Memainkan Hero Angela Honor of Kings, Nomor 3 Wajib Kamu Lakukan!

Dengan kemampuan yang kuat dan strategi yang tepat, kamu dapat menguasai medan perang dengan kehadiran Angela.
5 Tips Memainkan Hero Angela Honor of Kings, Nomor 3 Wajib Kamu Lakukan! (FOTO: Honor of Kings)
Infografis25 April 2024, 18:18 WIB

RRQ Hoshi Belum Pernah Kalah Lawan Aura Fire

Dalam 6 kali pertemuan Aura Fire vs RRQ Hoshi terakhir di panggung MPL, hasilnya selalu berpihak pada RRQ Hoshi.
RRQ Hoshi Belum Pernah Kalah Lawan AURA Fire (FOTO: Schnix)
Mobile25 April 2024, 18:12 WIB

PUBG Balikin Lagi Peta Erangel untuk Waktu yang Terbatas

Buat kamu yang sudah main PUBG sejak game ini rilis tahun 2017 silam, peta Erangel benar-benar bisa bikin kangen.
PUBG Mobile. (Sumber: pubg.com)
IndoGamers

Indogamers merupakan sebuah situs yang didedikasikan kepada seluruh pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2023 IndoGamers. All rights reserved.