logo

Dota 2 Kembali Dikejutkan dengan Cheat di Solo Ranked, 5 Lawan 20!

Stefanus Wahyu
Sabtu 07 September 2019, 20:14 WIB

Setelah sempat digegerkan dengan rumor cheat yang membuat hero tak bisa bergerak belum lama ini, komunitas Dota 2 kembali digemparkan dengan eksistensi cheat yang membuat seorang pemain mengendalikan 19 hero sekaligus! 

Seperti yang kita tahu, Dota 2 adalah permainan bergenre MOBA berformat 5 lawan 5 di mana masing-masing pemain hanya mengendalikan satu hero saja. Bagaimana jadinya bila format itu berubah menjadi 5 lawan 20? Hal itu dialami oleh tiga game streamer sekaligus pemain profesional: ikab, Nikobaby dan canceL.

Parahnya lagi cheat tersebut dipraktikkan pada solo ranked match. Menariknya, ketiganya mengalami kejadian yang sama pada hari yang sama, yakni pada Jumat kemarin atau 5 September 2019. 

Mengamati video dari ketiga streamer itu, kita dapat melihat adanya pola yang sama. Pada fase ban dan pick, tiba-tiba kolom chat di dalam game memperlihakan pesan connect dan disconnect berulang kali dari website Rusia yang menawarkan cheat Dota 2. Pastinya kalian tidak disarankan untuk mengunjunginya karena bisa jadi yang ditawarkan adalah cheat dengan virus atau program jahat di dalamnya. 

ikab yang kebetulan berada dalam satu match dengan cheater. (YouTube/dotatvru)

Kemudian tiba-tiba saja profil pemain yang berupa alamat website cheat itu melakukan pick hero secara random berulang kali. Hasilnya di dalam permainan, tim dari pemain yang menggunakan cheat itu pun memiliki total 20 hero. 

Pada akhirnya, pemain yang menggunakan itu melakukan disconnect sehingga bisa dikendalikan oleh empat pemain lain dari tim yang sama. Seperti pada kasus canceL, yang sayangnya amat sangat sulit mengendalikan hero sebanyak itu sehingga tim lawan dengan mudah memperoleh kill demi kill karena hero-hero itu tidak dikendalikan oleh bot. 

Pada akhirnya sang pengguna cheater melakukan serangan DDOS saat timnya mulai kalah, membuat match tersebut crash dan seluruh pemain tertendang keluar dari permainan. Untungnya match tersebut tidak tercatat pada catatan permainan pemain, sehingga mereka yang terlibat namun tidak memakai cheat tidak berkurang MMR-nya. 

(Stefanus/IDGS)


Sumber: ikab,Nikobaby,canceL

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Guides23 April 2024, 23:30 WIB

Kekurangan Mathilda Mobile Legends, Roamer Wajib Baca!

Mathilda merupakan salah satu hero multifungsi yang bisa bertugas sebagai  Support juga Assassin di Mobile Legends.
Hero Mathilda (FOTO: Tangkap Layar: Mobile Legends)
Guides23 April 2024, 23:00 WIB

Cara Main Minotaur Mobile Legends hingga Asal Usul Manusia Setengah Banteng

Minotaur adalah hero Tank dalam game Mobile Legends yang dikenal karena daya tahannya yang luar biasa dan kemampuan crowd control yang kuat.
Hero Minotaur (FOTO: Tangkap Layar: Mobile Legends)
Guides23 April 2024, 22:00 WIB

Tips Bikin Angela Mobile Legends Berguna di Land of Dawn

Berperan sebagai support, Angela dikenal dengan kemampuan uniknya, yakni menempel pada satu hero rekan tim untuk meregenerasi HP dan buff.
Hero Angela (FOTO: Tangkap Layar: Mobile Legends)
E-Sport23 April 2024, 21:00 WIB

2 Hero Paling Sering Digunakan RRQ Irrad di MPL ID Season 13

Irrad merupakan pro player Mobile Legends yang kini membela tim RRQ Hoshi.
RRQ Irrad (FOTO: Instagram/rrq_irrad)
Guides23 April 2024, 20:41 WIB

Ini Alasan Angela Sering Digunakan Pro Player Saat Kompetisi Mobile Legends

Angela merupakan salah satu hero yang cukup populer dalam permainan Mobile Legends.
Hero Angela (FOTO: Tangkap Layar: Mobile Legends)
News23 April 2024, 19:26 WIB

Tom Holland Ungkap Berapa Lama Lagi Dia Ingin Memerankan Spider-Man di MCU

Tom Holland baru-baru ini berbicara tentang keinginannya untuk terus memerankan peran tersebut dalam waktu yang belum ditentukan.
Tom Holland Ungkap Berapa Lama Lagi Dia Ingin Memerankan Spider-Man di MCU (FOTO: The Direct)
Infografis23 April 2024, 19:17 WIB

Build Terbaik Natan Mobile Legends, Hero Marksman yang Sulit Diprediksi!

Berikut adalah panduan build Mobile Legends Natan, termasuk item terbaiknya, emblem, Battle Spell, dan banyak lagi.
Build Terbaik Hero  Natan Mobile Legends Season 32 (FOTO: Schnix)
Mobile23 April 2024, 19:05 WIB

Bloodline The Last Royal Vampire, JRPG bergaya retro, kini tersedia di iOS dan Android

Crunchyroll Games, yang dikenal sebagai tujuan utama untuk konten anime, telah meluncurkan JRPG Bloodline yang bergaya retro: Bloodline: The Last Royal Vampire.
Bloodline The Last Royal Vampire (FOTO: bloodlinegame.com)
News23 April 2024, 19:04 WIB

Lirik Lagu Baru Taylor Swift So High School Cantumin Game Grand Theft Auto

Halo Swifties? Sudah dengerin lagu barunya Taylor Swift yang judulnya So High School dong?
Lirik lagu Taylor Swift. (Sumber: youtube.com/Taylor Swift)
News23 April 2024, 18:35 WIB

Penyanyi Happier Than Ever Billie Eilish akan Hadir di Fortnite

Kabar menggembirakan bagi kamu penggemar penyanyi bersuara merdu Billie Eilish.
Billie Eilish. (Sumber: Twitter.com/@billieeilish)
IndoGamers

Indogamers merupakan sebuah situs yang didedikasikan kepada seluruh pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2023 IndoGamers. All rights reserved.